Kegiatan Peningkatan Iklim Keamanan Sekolah dan Iklim Kebhinekaan bagi Guru SD di Lingkungan Pemerintah Kota Tangerang merupakan salah satu bentuk upaya strategis dalam menciptakan lingkungan belajar yang aman, nyaman, dan inklusif di satuan pendidikan dasar. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai tindak lanjut dari program penguatan profil pelajar Pancasila serta kebijakan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi tentang Sekolah Aman, Nyaman, dan Ramah Anak.
Melalui kegiatan ini, para guru dibekali pengetahuan, keterampilan, dan sikap dalam mengembangkan budaya sekolah yang menjunjung tinggi nilai-nilai kebhinekaan, toleransi, serta anti perundungan dan kekerasan. Guru diharapkan mampu berperan sebagai agen perubahan yang dapat menumbuhkan iklim positif di sekolah, baik dari aspek keamanan fisik, sosial, maupun psikologis.
Preview Dokumen