Pelatihan Bantuan Hibah dirancang untuk meningkatkan pemahaman aparatur dan pemangku kepentingan mengenai kebijakan, mekanisme, serta tata kelola pemberian hibah di lingkungan Pemerintah Kota Tangerang, khususnya hibah keagamaan. Pelatihan ini membahas secara komprehensif landasan hukum belanja hibah, prinsip-prinsip pengelolaan hibah yang akuntabel, serta peran masing-masing pihak dalam proses pengajuan, evaluasi, penetapan, hingga pertanggungjawaban hibah.
Peserta akan diajak memahami alur pengajuan hibah melalui Aplikasi SABAKOTA, tahapan verifikasi administrasi dan teknis, proses evaluasi oleh OPD terkait, hingga pembahasan dan penetapan melalui TAPD dan Walikota. Selain itu, pelatihan ini juga menekankan pentingnya kesesuaian usulan dengan prioritas pembangunan daerah dan kemampuan keuangan daerah.
| 2 Materi Pembelajaran | |
| Akses Selamanya | |
| Sertifikat Kelulusan |
Kepegawaian dan ...
Seluruh ASN Kota Tangerang dapat Menerapkan Komplain Handling dalam Setiap ...
Perumahan dan ...
Seluruh ASN Kota Tangerang dapat Menerapkan Efisiensi Energi dalam Pembangunan ...